ProgramStudi Magister Akuntansi, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada (Prodi MAKSI FEB UGM) kembali menyelenggarakan Kuliah Umum bertema “Global Asset Allocation” pada Rabu, 22 November 2023 di Ruang Auditorium Drs. Soekamto, M.Sc. Kuliah umum ini diisi oleh Direktur PT Agrodana Futures, Bapak Tommy, S.E., CFA., CFP., CWM dan Moderator Ibu Arizona Mustika Rini, SE, M.Bus(Acc)., Ph.D., Ak., CA., selaku Dosen Departemen Akuntansi FEB UGM. Sebelum acara inti kuliah umum, Prof. Dr. Abdul Halim, MBA., Ak., CA., selaku Ketua Prodi MAKSI FEB UGM memberikan sambutan tentang pentingnya pemahaman mahasiswa terkait kepemilikan alokasi aset global.
Acara kuliah umum ini, diikuti oleh mahasiswa mahasiswa aktif pascasarjana dari Prodi Magister Akuntansi, Magister Sains dan Doktor serta Magister Manajemen FEB UGM yang berlangsung dari pukul 08.00-10.00 WIB. Pada penyampaian materinya, Bapak Tommy membahas tentang perlunya memiliki Alokasi Aset Global dan cara memiliki alokasi aset global yang dapat dilakukan melalui lembaga keuangan di Indonesia. Antusiame peserta mengenai materi yang disampaikan oleh beliau terlihat dari banyaknya pertanyaan yang dilontarkan ke peserta saat sesi tanya jawab. Kuliah umum diakhiri dengan pembagian doorprize dari PT Agrodana Futures untuk setiap peserta yang memberikan pertanyaan kepada Bapak Tommy dan foto bersama oleh narasumber, moderator dan seluruh peserta.